Nggak terasa kita sudah tiba di bulan April. Artinya, CIAYO Comics Challenge Vol. 3 sebentar lagi akan dibuka! Tentunya, para challenger sudah ambil ancang-ancang untuk men-submit komik mereka dan merebut hadiah dengan nilai total 450 juta Rupiah!
Baca Juga: Siap Menjajal CIAYO Comics Challenge Vol. 3? Total Hadiahnya 450+ Juta Rupiah!
Buat kamu yang masih belum punya ide komik bertema Rediscover, ada satu video lagi nih yang bakal ngebantu kamu mencari ide-ide segar. Daripada nunggu lebih lama lagi, yuk simak animasi Rediscover: Fun berikut ini!
Sudah ditonton? Keren! Yuk kita bedah adegannya!
Cowok ini lagi tidur pulas. Alarm di sampingnya berbunyi dan membuyarkan istirahatnya. Karena dia merasa bete dibangunkan tiba-tiba, mari sebut dia dengan Si Bete. Si Bete berusaha mematikan jam weker itu. Di dekatnya ada poster besar bertuliskan “Hard Work Paid Off.”
“Ah, lagi-lagi harus menjalani rutinitas yang membosankan,” begitu pikir Si Bete sambil mengucek matanya. Ia bersiap pergi ke luar, tapi tanpa ia sadari, ia membuka sebuah pintu misterius! Di balik pintu itu, ia berubah menjadi rapi dan kece. Si Bete melihat berbagai kemewahan: rumah besar dan limosin ada di hadapannya. Pelayan membukakan pintu limosin, dan Si Bete pun masuk ke dalamnya dengan gaya sombong.
Di dalam limosin, Si Bete ditemani oleh dua teman ceweknya. Limosin membawa Si Bete berkeliling kota. Banyak sekali bangunan mewah di sana, yang membuat Si Bete muncul dari sunroof untuk melihat-lihat. Ia merasa sangat senang. Saking senangnya, Si Bete nggak menyadari terowongan di depan yang membawanya kembali ke dunia nyata!
Meskipun tidak nyata, Si Bete tetap merasa terhibur dan hal itu membuatnya semangat lagi. Ia kembali bangun, dan Si Bete membuka pintu rumah. Ia disambut dengan motor butut kesayangannya.
Apa Makna Dari Rediscover: Fun?
Kita semua punya mimpi dan tujuan hidup, kan? Bagi Si Bete, mimpinya adalah hidup kaya dan bisa bersenang-senang. Namun kesuksesan merupakan hasil dari kerja keras. Si Bete harus bekerja keras untuk mewujudkan mimpinya. Dan saat kamu berjuang keras setelah sekian lama, kadang kamu akan lupa dengan alasan kenapa kamu melakukan semua ini.
Nah, inilah momen Rediscover milik Si Bete, dimana dia kembali menemukan tujuan hidupnya. Lewat momen Rediscover: Fun barusan, Si Bete kembali diingatkan kenapa dia harus bekerja keras: yaitu agar dia bisa jadi orang kaya dan bersenang-senang.
Hal ini penting banget, terutama buat kamu yang bergelut di dunia kreator. Apa sih alasan kamu berkarya? Untuk ningkatin skill? Untuk ngehibur teman? Untuk cari penghasilan? Apapun itu, mungkin ada saatnya kamu bakal ngerasa semua usaha yang kamu kerjain nggak ada artinya. Tapi, ingat-ingat sekali lagi alasan kenapa kamu ngelakuin semua itu.
Mudah-mudahan lewat CIAYO Comics Challenge Vol. 3 kamu sebagai challenger bisa kembali ingat alasan kenapa kamu ingin jadi seorang kreator. Entah itu penulis, entah itu komikus. Kamu bisa dapat pengalaman berharga dengan ikut kompetisi komik satu ini loh.
Kembali mengingatkan, CIAYO Comics Challenge Vol. 3 memperebutkan total hadiah senilai lebih dari 450 juta Rupiah! Challenger bisa berpartisipasi dalam dua kategori komik: Miniseries dan One-Shot. Untuk peraturan lengkapnya, kamu bisa membuka link berikut ini. Segera siapin komik terbaik kamu, submit ke website CIAYO Comics, dan rebut hadiahnya!
Baca juga: Siap Ikut CIAYO Comics Challenge Vol. 3? Baca Dulu Aturan Mainnya!
Comments